Gayam,news
Pada tanggal 25-26 Juli 2011 SD N Gayam melaksanakan Akreditasi. Tujuannya untuk menilai sekolah dalam menyelenggarakan pendidikan. Sehingga semua komponen menjadi target dalam penilaian tersebut.
Dalam kesempatan itu yang bertindak sebagai tim akreditasi dari Blora yaitu Bapak Suliman, S.Pd. dan Bapak Ali Mudhor, S.Pd. Mereka selama dua hari mengadakan penilaian berdasarkan komponen Akreditasi.
Ada 8 komponen yang diakreditasi yaitu :
1. Komponen Standar Isi
2. Komponen Standar Proses
3. Komponen Standar Kompetensi Lulusan
4. Komponen Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikkan
5. Komponen Standar Sarana dan Prasarana
6. Komponen Standar Pengelolaan
7. Komponen Standar Pembiayaan
8. Komponen Standar Penilaian
Dari 8 komponen itu sebetulnya merupakan penjabaran dari Standar Pendidikan Nasional.
Hasil dari penilaian itu nanti akan menentukan kriteria akreditasi. Memperoleh kriteria A, B, atau C.
Mudah-mudah kegiatan ini dapat meningkatkan mutu pendidikan. Khususnya di lingkungan SD N Gayam. Semoga SD N Gayam dapat mempertahankan prestasinya. Sebab pada tahun lalu sudah mendapat predikat B. (mbahBEJO)
00o00
2 komentar:
Good news, semoga bogorejo semakin semarak dgn bloger mania. Salam kangen dr " cah nglengkir I". Sebenarnya Standar Kompetensinya udah tambah jadi 10 kok pak! liat di situs BSNP. Kunjung balik di http://sdn3karangmojo.blogspot.com / http://nardopenjas.blogspot.com ditunggu kunjungannya
yoo..i trims..dengarkan radio sdn gayam....
Posting Komentar